Resep Ayam Geprek Crispy Sambal Korek
2019-11-14- Masakan:Indonesia
- Hidangan:Makan Malam
- Tingkatan:Beginner
-
Tambah ke Rencana
- Hasil: 1
- Porsi: 1
- Waktu Persiapan: 10m
- Waktu Masak: 10m
- Selesai dalam: 15m
Penilaian Rata-rata
(5 / 5)
1 Orang menilai resep ini
Resep terkait:
Bahan (untuk ayam)
– 1 kg ayam, potong-potong
– 1 butir Telur utuh
– 500 gram terigu cakra (adonan kering)
– 250 gram terigu segitiga (adonan basah/pencelup)
– 5 sdm maizena
– 6 siung bawang putih cincang halus
– secukupnya jeruk nipis
– 1 sdt baking powder
– 1/4 sdt lada bubuk
– 1/2 sdt penyedap jamur
– 1 sdt garam
– 1 sdm saos tiram
– 1/2 sdt gula (optional)
– secukupnya air es
Bahan (untuk sambal)
– 20 butir cabe rawit
– 10 butir cabe merah
– 2 siung bawang putih
– secukupnya minyak sayur
– secukupnya garam, gula, penyedap
Metode
Langkah1
Beri potongan ayam dengan jeruk nipis dan garam
Langkah2
Lumuri ayam dengan setengah bagian bawang putih yang sudah dicincang halus tadi, tambahkan lada bubuk sedikit, saos tiram, garam, gula dan penyedap jamur. Lalu simpan semalam di kulkas supaya bumbu meresap dan ayam empuk.
Langkah3
Bahan pencelup: terigu telur dan air es kocok sampai adonan kental jangan encer, beri sdikit garam lalu aduk sampai rata.
Langkah4
Bahan kering: terigu cakra, maizena, bawang putih cincang, lada bubuk, baking piwder, garam dan penyedap jamur diaduk sampai rata.
Langkah5
Siapkan ayam yang sudah dibumbui dan disimpan dalam kulkas lalu celup ke dalam adonan kering sampai rata seluruh permukaan ayam tertutup bahan kering.
Langkah6
Setelah rata semua celupkan ke dalam adonan basah sampai rata, lalu celupkan lagi ke dalam adonan kering, lalu goreng di minyak panas hingga ayam terendam.
Langkah7
Goreng dengan api kecil selama 15 menit sampai berwarna golden brown dan bunyi berisiknya hilang. Angkat dan sisihkan
Langkah8
Untuk membuat sambal korek, haluskan semua bahan sambal jangan terlalu halus, sisihkan.
Langkah9
Panaskan minyak bekas menggoreng ayam sampai benar-benar panas
Langkah10
Setelah minyak panas siramkan ke atas sambel yang sudah di haluskan tadi sambil terus di aduk rata
Langkah11
Siapkan ayam di piring, penyet /tekan ayam memakai ulekan kayu sampai remuk lalu siram sambal korek diatasnya
Langkah12
Ayam goreng geprek crispy siap dihidangkan