Resep Tongseng Petir
2019-11-26- Masakan:Indonesia
- Hidangan:Makan Malam, Makan Siang, Masakan Tradisional
- Tingkatan:Intermediate
-
Tambah ke Rencana
- Hasil: 3
- Porsi: 3
- Waktu Persiapan: 20m
- Waktu Masak: 25m
- Selesai dalam: 45m
Penilaian Rata-rata
(5 / 5)
1 Orang menilai resep ini
Resep terkait:
Bahan Kuah Gulai:
1/2 liter santan
3 siung bawang merah
3 siung bawang putih
Securukupnya merica
Secukupnya garam
Sesuai selera cabai
1/2 sdm cengkeh
1 buah kayu manis
1 buah kapulaga
1/2 biji pala
1 ruas kunyit
1 ruas jahe
1 ruas kencur
1 buah sunti
3 lembar daun jeruk
2 lembar salam
1 ruas laos
1 batang sereh
Bahan Tumisan Daging:
300 gram daging kambing
5 siung bawang merah, rajang tipis
7 siung bawang putih, haluskan
5 butir kemiri, haluskan
Sesuai selera cabai
1 buah tomat
Secukupnya kecap
Secukupnya merica
Secukupnya irisan kol
Cara Memasak kuah Gulai:
1. Haluskan bawang merah, bawang putih, merica, garam, cabai, cengkeh, kayu manis, kapulaga, pala, kunyit, jahe, kencur, dan sunti.
2. Tumis seluruh bumbu hingga harum, masukkan ke dalam santan yang telah dipanaskan hingga mendidih.
3. Tambahkan daun jeruk, salam, laos, dan sereh.
4. Rebus santan hingga mendidih.
Cara Memasak Tumisan Kambing:
1. Tumis irisan bawang merah, cabai, dan tomat.
2. Masukkan bawang putih dan kemiri yang telah dihaluskan, tumis sampai harum.
3. Masukkan daging, tumis sampai setengah matang.
4. Masukkan kuah gulai, kecap, merica, dan irisan kol. Masak hingga matang.
Tips Mengolah Daging Kambing:
1. Sebelum diolah, gantung daging terlebih dulu untuk mengeluarkan darah dari daging.
2. Jangan cuci daging kambing supaya daging tidak alot.
3. Saat mengolah daging, campurkan dengan banyak daun jeruk untuk menghilangkan bau prengus.